TERSURAT vs TERSIRAT

Posted By on September 23, 2020

Assalamu’alaikum
Al Qur’an yang tersurat
dan yang tersirat.
Apa maksudnya?? Mohon
pencerahannya??

—-+++—–+++—–+++—–+++—–+++—–+++

Makna tersurat adalah yang tertulis. Atau yang dapat dilihat dan dibaca.
Contohnya, QS Al Baqarah ayat 1 tertulis hanya 3 huruf : alif, lam, mim.

Sedang maksud tersirat adalah kandungan maknanya atau maksudnya atau penjelasan dari yang tersurat.
Ini hanya bisa diurai oleh al Muthohharun. Dia adalah hamba pilihan-NYA. Sekaligus pilot project untuk manusia bumi. Sekaligus uswatun hasanah, yang mesti diitbaki ditutwuri manusia sak jagad.

Tersurat dengan jelas : laa yamassuhu illa al muthohharun. Tidak dapat menyentuh isi kandungan (yg tersirat) dalam Al Quran kecuali yang disucikan sendiri oleh-NYA.

Sehingga implikasinya, tiga huruf yang tersurat dalam Al Baqoroh ayat 1 tersebut, bisa diurai menjadi puluhan-ratusan juz.
Dan ini sangat rasional.

Dimana letak rasionalnya?
Ayat suci, atau “kata-kata” Tuhan, adalah untuk manusia. Bukan untuk Tuhan sendiri. Sehingga ketika dimaknai hanya Tuhan sendiri Yang Maha Tahu, sangat benar sekali.

Karenanya menjadi tugas manusia untuk mencari sosok al Muthohharun yang mampu membedah mengurainya. Tidak mencari pun, oleh Tuhan juga disilahkan.

Tersurat dengan jelas dalam Al Kahfi 29; mau beriman silahkan, mau kafir juga silahkan.
Mau mencari al Muthohharun sampai penjuru jagad dunia (tidak hanya sebatas negeri China), silahkan.
Tidak mau mencarinya, hanya berpuas bangga memahami “hanya Tuhan sendiri yang tahu maknanya”, juga silahkan.

Termasuk mau merasional hingga kandas tuntas jablas tulisan ini, silahkan.
Tidak mau menggagasnya, juga silahkan.

Hanya sak dermo menyampaikan walau satu huruf. Walau pahit. Walau tidak ada yang meresponnya. Walau dipersepsi bagaikan spam.

_____230920–belajar mengurai mencerah kebuntuan, belajar istiqomah dalam nderek nyengkuyung mbela dan nyandar Guru (Kyai Tanjung).

.

About the author

Seorang Dosen Di STT POMOSDA, Guru Matematika SMA POMOSDA (1995 – sekarang), dan Guru "Thinking Skill" SMP POMOSDA yang mempunyai hobi Belajar-Mengajar Berpikir, Mencerahkan Pemikiran

Comments

Leave a Reply

Ket: Komentar anda akan dimoderasi terlebih dahulu sebelum tampil di blog ini.